Minggu, 04 Februari 2018

Solusi Penyebab Gatal Eksim

Perlu anda ketahui, Eksim atau eksema merupakan peradangan pada kulit yang menyebabkan munculnya rasa gatal. Gatal eksim memang tidak mengenal tempat dan siapa,dan pada kondisi yang sudah parah dapat menyerang bagian seluruh tubuh.Penyakit kulit yang umum terjadi pada berbagai usia dari mulai bayi hingga orang dewasa.. Salah satunya ialah penyakit eksim atau eksema yang menyebabkan kulit terasa gatal dan bersisik.penyakit Eksim biasanya sering dijumpai di daerah siku, lutut, atau leher yang disebabkan oleh alergi.
Eksim ada dua macam yaitu eksim kering dan basah :
  •   Eksim kering
Pada umumnya eksim kering adalah jenis eksim atau gatal penebalan kulit tanpa disertai basahnya daerah gatal kulit tersebut. Eksim kering ini biasanya meyebarnya tidak terlalu cepat, berbeda dengan eksim basah. Eksim kering kecenderungan terjadi pada orang yg daya tahannya lebih kuat, jadi eksim tidak menyebar, hanya bertahan saja.

Berikut ciri-ciri eksim kering :

Warna lebih hitam, hitam ini sebenarnya indikasi bahwa sudah ada pengeringan, karena sel kulit usianya 28 hari, maka hitam ini tanda kulit mati.
Gatal tidak selalu, muncul sewaktu waktu saja. Eksim kering sifat gatalnya hanya beberapa waktu saja, misal malam hari atau sehabis makan makanan yg menjadi penyebab gatal, ayam potong, lele, gurame. Sifatnya lebih lama, eksim kering biasanya terjadi sudah lama, berumur antara 1 tahun lebih. Eksim kering bisa bertahan bertahun tahun jika tidak segera diobati.
  •     Eksim Basah
Eksim basah biasanya berwarna merah, berair dan bercak memerah, usia eksim basah relatif baru. Rasa gatal eksim basah ini lebih sering, karena aktifitas bakteri yg tinggi pula. Eksim ini lebih mudah menyebar, maka penderita jangan sampai terlalu sering terkena air. Jika eksim basah ini segera diobati, maka akan lebih cepat sembuh, karena munculnya eksim ini relatif baru, dan kondisi penderita masih dikatakan belum parah.

Berikut ciri-ciri eksim basah :

Warna eksim basah cenderung merah, eksim ini terjadi pada orang yg daya tahan tubuhnya lebih lemah, eksim basah lebih cepat menyebar karena kondisi virus lebih banyak daripada eksim kering.
Gatal lebih sering muncul, karena jumlah virus, kuman lebih banyak dan area lebih basah, maka eksim basah muncul rasa gatalnya lebih sering, ketika berkeringat rasa gatal akan menjadi jadi,
Sifat eksim basah cenderung adalah eksim baru, eksim yang muncul baru beberapa minggu. Eksim basah lebih cepat disembuhkan dari eksim kering. Tapi penyebarannya lebih cepat, eksim ini lebih mudah menular karena virus/bakterinya masih sangat aktif

Para ahli percaya bahwa penyebab eksim adalah ketidakmampuan kulit dalam melakukan perbaikan terhadap kerusakan sehingga kulit menjadi rawan terhadap kuman dan bakteri. Mereka menyatakan bahwa ketidakmampuan ini disebabkan oleh mutasi pada sebuah gen bernama filaggrin. Untuk melakukan perbaikan terhadap kerusakan, kulit membutuhkan sepasang filaggrin sementara orang-orang dengan eksim hanya memiliki satu filaggrin.

Adapun faktor lain yang bisa memicu terjadinya penyakit eksim kering,diantaranya:
  •     Kandungan zat kimia yang tinggi
  •     Sabun ataupun detergen
  •     Kain dari wol ataupun jenis kain yang kasar
  •     Debu
  •     Alat kecantikan (Kosmetik)
  •     Perhiasan imitasi
  •     Daerah lembab pada kulit
Gejala-gejala penyakit eksim :
  • Rasa panas dan dingin yang berlebihan pada bagian kulit yang terkena eksim.
  • Rasa gatal terutama terasa pada malam hari.
  • Akan tampak lepuhan-lepuhan kecil dan kulit bersisik yang keras pada permukaan kulit yang akan disertai dengan pembengkakan.
  • Eksim akan sangat cepat sekali penularannya kepada kulit yang lain.
Cara Mengatasi & Mencegah Penyakit Gatal Eksim

  • Gunakan pakaianyang tidak menimbulkan iritasi dan juga alergi
Cobalah untuk mengenakan pakaian yang tidak ketat, sehingga dapat menghindari tubuh mengalami garal-gatal yang biasanya lebih diakibatkan oleh bahan dari pakaian tersebut. Selain itu, Anda juga dapat menggunakan kain dengan tekstur yang lebih lembut, seperti kain katun dan sutra. Anda juga harus memperhatikan deterjen yang dipakai untuk mencuci pakaian-pakaian tersebut. Membilas pakaian yang tidak sempurna dapat meninggalkan residu yang ternyata berkontribusi besar terhadap munculnya eksim.
  • Hindari sabun yang dapat menimbulkan alergi dan juga iritasi
Ada banyak sabun yang mungkin bisa menjadi penyebab timbulnya eksim, misalnya saja deterjen pencuci baju, pencuci piring, sampo, desinfektan dan parfum. Untuk menghindari semua itu, cobalah mencari produk pencuci atau sabun yang tidak memiliki komposisi bahan kimia yang berbahaya pada kulit. Usahakan untuk menggunakan sabun berbasis bahan nabati yang alami. Jangan lupa juga menghindari produk yang mengandung sodium sulfat dan parabel. 
  • Menjaga kebersihkan rumah
Salah satu penyebab dari eksim adalah alergi yang dibawa oleh debu, bulu-bulu hewan peliharaan, serbuk sari dari tanaman maupun kotoran dan ketombe yang melayang. Oleh sebab itu, cara mencegah penyakit eksim yang terbaik adalah dengan selalu menjaga kebersihan lingkungan, baik di dalam maupun luar rumah. Gunakan penyedot debu untuk membersihkan area-area yang suit untuk dibersihkan oleh sapu. Jangan lupa juga untuk membersihkan bagian-bagian rumah lainnya yang mungkin menjadi sarang bakteri, jamur dan virus, seperti lemari, kaca dan tempat tidur.
  • Hindari Stress atau Depresi
Dalam banyak penelitian disebutkan bahwa eksim dan penyakit kulit lainnya sangat berhubungan erat dengan keadaan psikologis Anda. Oleh sebab itu, mengurangi risiko stres mampu mencegah eksim itu sendiri. Anda dapat meminimalkan stres dengan cara melakukan beberapa teknik latihan, seperti yoga, meditasi ataupun melukis pemandangan.
  • Konsumsi makanan yang mengandung banyak vitamin dan mineral
Mengkonsumsi berbagai macam makanan sehat. Anda dapat mengkonsumsi buah dan sayur untuk mendapatkan manfaat berupa nutrisi yang dapat menjaga kelembapan serta kekuatan jaringan kulit. Dengan cara ini, bakteri, jamur dan virus akan sulit untuk menginfeksi kulit Anda. Selain itu, usahakan untuk menghindari makanan-makanan yang dapat memicu kerusakan kulit, terlebih jika membuat kulit lebih banyak mengeluarkan minyak.

Adapun obat tardisional yang dapat anda temukan dengan mudah diantaranya :
  • Daun Ketepeng
Mungkin sebagian orang tidak mengetahui manfaat dari daun ketepeng ini. Padahal daun ini bisa digunakan untuk menghilangkan gatal pada kulit secara alami. Cara mengobati gatal di paha,bokong dan kelamin dgn daun ketepeng cukup mudah. Yaitu pertama ambil daun ketepeng secukupnya kemudian cuci hingga menjadi bersih. Kemudian tempelkan daun tersebut pada kulit atau badan yang mengalami gatal. Atau juga bisa direbus terlebih dahulu daun ketepeng tersebut lalu baru tempelkan pada kulit yg gatal ketika sudah hangat-hangat kuku.
  • Kunyit dan Sambiloto
Campuran kunyit dan sambiloto juga bisa digunakan untuk menghilangkan gatal di kulit tubuh. Bahkan bahan tradisional ini juga sangat mudah didapatkan. Cara mengobati gatal di paha, bokong dan kelamin dgn ramuan ini cukup mudah. Yaitu hanya menyiapkan satu buah kunyit matang kemudian sambiloto. Cuci kedua bahan tersebut hingga bersih lalu tumbuk hingga menjadi halus. Setelah itu baru dioleskan pada kulit yang gatal.
  • Lidah Buaya
Terkadang gatal yang muncul akibat alergi juga bisa sampai menimbulkan bentol-bentol yang berisi cairan. Untuk gatal jenis ini Anda bisa mencoba menggunakan lidah buaya. Tanaman lidah buaya sudah lama terbukti mampu mengatasi banyak jenis penyakit kulit, baik untuk kulit gatal berair maupun kering. Potong daun lidah buaya, lalu oleskan cairan atau gelnya ke bagian kulit yang bermasalah. Anda dapat menyimpan sisa potongannya di freezer dan menggunakannya dikemudian hari, dapat disimpan selama satu minggu.
  • Mahkota Dewa
Hampir setiap orang pasti mengetahui khasiat dari tanaman satu ini. Bahkan mahkota dewa sudah banyak diolah menjadi produk untuk dijual dipasaran. Nah, ternyata mahkota dewa juga bisa mengatasi kulit gatal yaitu tepatnya menggunakan daun mahkota dewa. Cara mengobati gatal di paha,bokong dan kelamin dengan mahkota dewa cukup mudah. Yaitu pertama ambil beberapa daun mahkota dewa lalu giling hingga halus. Dan kemudian balurkan pada bagian badan atau kulit yang gatal.
  • Minyak Goreng dan Garam
Campuran minyak goreng dan garam juga bisa diandalkan untuk mengatasi gatal pada kulit. Cara mengobati gatal di paha,bokong dan kelamin dgn ramuan ini juga cukup mudah. Pertama siapkan terlebih dahulu minyak gorengnya dan kemudian campur sedikit garam, kemudian aduk hingga rata. Setelah itu oleskan pada badan atau kulit yg gatal.

Demikian ulasan tentang penanganan gatal eksim. Semoga bermanfaat bagi anda dan saya doakan untuk cepat sembuh.Karena pada dasarnya tidak ada penyakit yang tidak dapat di obati. Asalkan mau berusaha,Insya Alloh penyakit gatal yang anda derita bisa cepat sembuh.saya ucapkan terima kasih

Tidak ada komentar:

Posting Komentar